Selamat Datang di Blog Saya, Mudah-mudahan Bermanfaat. Terima Kasih

Siap menghadapi UN IPA 2018

Warunggunung, 30 Nopember 2017

Salah satu langkah mempersiapkan Ujian Nasional 2018 adalah dengan memiliki buku panduan, salah satunya adalah X Press UN 2018 SMP/MTs terbitan dari Penerbit Erlangga.

IPA (Rp. 60.000,-)
Melihat di daftar isi, runtutan materi dan latihan mengikuti kisi-kisi yang dirilis oleh pemerintah.  Daftar isinya sebagai berikut :

  1. Pengukuran, Zat, dan Sifatnya
  2. Mekanika dan Tata Surya
  3. Gelombang, Listrik dan Magnet
  4. Makhluk Hidup dan Lingkungan
  5. Struktur dan Fungsi Sistem Organ Makhluk Hidup.  
ditambah :
  1. Simulasi UN Paket 1
  2. Simulasi UN Paket 2
  3. Simulasi UN Paket 3
  4. Simulasi UN Paket 4
  5. Simulasi UN Paket 5
  6. Bonus Paket Simulasi UNBK
Semoga bermanfaat. Terima kasih.

Pembelajaran : Model Sistem Pencernaan Manusia

Warunggunung, 28 Nopember 2017

Tulisan ini hanya berbagi pengalaman saja dan masih sangat sederhana.  Mudah-mudahan bermanfaat terutama bagi rekan-rekan yang berada didaerah yang terkendala sarana dan prasarana.


Bagaimana membelajarkan materi sistem pencernaan manusia, dengan pendekatan saintifik. 
Langkah-langkahnya sebagai berikut :
  1. PENDAHULUAN :  Setelah mengucapkan salam, berdoa dan mengechek kehadiran.  Tampilkan sebuah gambar sistem pencernaan makanan untuk diamati bersama 
  2. Mengajukan beberapa pertanyaan seperti : Seberapa panjang saluran pencernaan manusia dari mulut sampai anus? Proses apa saja yang terjadi pada organ pencernaan makanan?
  3. KEGIATAN INTI : Peserta didik berkelompok dengan anggota minimal 6 orang.
  4. Setiap kelompok menerima : Lembar Kerja (LK), buku paket (apa saja, yang penting ada materi sistem pencernaan manusia), gambar sistem pencernaan manusia dan kertas kosong sebanyak 6 lembar.
  5. Peserta didik mulai mengamati gambar sistem pencernaan manusia, kemudian mengisi nama organ pencernaan pada kotak kosong yang ada digambar, serta fungsi organ tersebut di lembar belakang gambar. (Nama organ dan fungsinya bisa dicari di buku paket).
  6. Menyalin nama organ berikut fungsinya pada kertas kosong. (Satu kertas kosong untuk satu organ).
  7. Semua anggota kelompok maju ke depan dengan memegang satu kertas yang sudah berisi nama organ berikut fungsinya. (Anggota kelompok sebagai model organ).
  8. Masing-masing anggota menyebutkan nama organ masing-masing secara bergantian. Mengulang kembali dengan menyebutkan nama organ berikut fungsinya.
  9. Menyiapkan makanan, kemudian makanan tersebut dipegang oleh model organ yang pertama sampai yang terakhir secara berurutan dengan menyebut nama organ dan fungsinya.
  10. PENUTUP :  Guru bersama peserta didik menyimpulkan secara bersama-sama nama organ berikut fungsi dan prosesnya.
  11. Melakukan evaluasi pengetahuan. SELESAI
Untuk RPP dan Lembar Kerja, bisa download disini.  Terima kasih

(Kalau filenya tidak bisa di buka, silahkan hubungi no WA saya)

E Rapor SMP Revisi 2017

Warunggunung, 16 Nopember 2017

E Rapor adalah aplikasi resmi untuk penilaian kurikulum 2013 berbasis web yang sudah terintegrasi dengan dapodik, di mana dalam satu sekolah aplikasi ini cukup diinstal pada server atau komputer yang difungsikan sebagai server. Sedangkan client (dalam hal ini admin, guru, wali kelas, dan peserta didik,kepala sekolah dan orang tua) dapat mengakses melalui komputer lain yang terhubung melalui jaringan baik internet, maupun intranet, dengan menggunakan web browser.  

Aplikasi-aplikasi yang lain yang banyak beredar, hanya sebagai alternatif sebelum ada aplikasi resmi di rilis.  

Untuk download aplikasi E Rapor, silahkan kunjungi http://ditpsmp.kemdikbud.go.id/erapor/
Website untuk mengunduh aplikasi E Rapor
Setelah diunduh dan diinstall oleh operator sekolah, maka sudah bisa buka aplikasi E Rapor
Untuk masuk/login
Kalau sudah login, tampilannya seperti ini
Menu Utama
Contoh hasil cetakkannya :
Selamat mempelajari. Terima kasih, semoga bermanfaat.



(Multi KKM) Aplikasi Rapor K13 Revisi 2017

Rangkasbitung, 2 Nopember 2017

Membantu dalam melengkapi pilihan mengolah penilaian kurikulum 2013, saya mencoba membuat satu lagi program penilaian di software excel (Aplikasi) untuk model rapor multi KKM sesuai panduan terbaru revisi 2017. Berikut isi aplikasinya : 
  1. (Multi KKM) Aplikasi penilaian K13 untuk guru mata pelajaran
  2. (Multi KKM) Aplikasi penilaian K13 untuk  wali kelas (Rapor dan Legger)
  3. (multi KKM) Panduan penggunaan aplikasi guru mapel dan wali kelas
Untuk download, silahkan klik DISINI.(update 15 Des 2017)
Perlu dipahami bahwa pada model rapor multi KKM, interval nilai dan predikat untuk setiap mata pelajaran akan berbeda-beda sesuai dengan KKM masing-masing mata pelajaran.
Sebagai contoh :
Tiga mata pelajaran dengan KKM yang berbeda-beda
Maka :
Kasus seperti  di atas sering menimbulkan masalah.  Peserta didik, orang tua, masyarakat luas, dan pengguna hasil penilaian seringkali belum dapat memahami secara utuh.  Oleh sebab itu, satuan pendidikan harus mensosialisasikan dengan jelas kepada semua pihak terkait.  Tapi segala bentuk pilihan tentu ada konsekuensinya, tinggal memutuskan yang terbaik untuk semua.

Terima kasih, semoga bermanfaat.

(Satu KKM) Aplikasi Penilaian K13 Revisi 2017

Warunggunung, 1 Nopember 2017

klik disini untuk download panduan.
Pemerintah melalui kemendikbud telah mengeluarkan Panduan penilaian kurikulum 2013 cetakan yang ketiga (edisi revisi) pada tahun ajaran ini. Panduan ini merupakan penyempurnaan dari cetakan sebelumnya seperti deskripsi nilai (dicetakan pertama) dan interval nilai berdasarkan KKM (dicetakan kedua) serta tambahan teknik penilaian keterampilan yaitu teknik lainnya dan dimasukkan ujian sekolah pada panduan ini (dicetakan ketiga)

Membantu dalam mengolah penilaian kurikulum 2013, saya mencoba membuat sebuah program penilaian di software excel (Aplikasi). Aplikasi ini merupakan terbitan ketiga mengikuti panduan terbaru revisi 2017 cetakan ketiga.  Aplikasi yang saya buat menggunakan model rapor satu KKM, berikut isi aplikasinya :
  1. Aplikasi penilaian K13 untuk guru mata pelajaran
  2. Aplikasi penilaian K13 untuk  wali kelas (Rapor dan Legger)
  3. Panduan penggunaan aplikasi
Untuk download aplikasi penilaian K13 (model rapor satu KKM)
edisi revisi 2017, bisa klik DISINI. (update 15 Des 2017)

Ada hal-hal mendasar yang harus kita pahami mengenai penilaian diantaranya :
  1. Model rapor ada dua pilihan yaitu satu KKM atau multi KKM, yang masing-masing punya kelebihan dan kekurangan.  Oleh karena itu setiap guru wajib membuat KKM di awal tahun ajaran baru sesuai panduan, sehingga sekolah bisa memutuskan untuk memilih model rapor yang akan digunakan berdasarkan hasil rapat.  (Panduan membuat KKM ada di blog ini, klik disini)
  2. Menganalisis Kompetensi Dasar (KD) dari KI-3 dan KI-4. Ini akan digunakan untuk deskripsi pada rapor, seperti mencari kata kunci dan kata kerja operasional pada KD. (untuk contoh bisa download disini)
  3. Memahami kriteria kenaikan kelas. Contohnya adalah DIBAWAH KKM atau BELUM TUNTAS. (Seperti untuk model rapor satu, nilai kita harus TUNTAS KKM Mata Pelajaran dan harus minimal KKM Sekolah).
  4. Butir sikap yang akan dinilai pada penilaian sikap harus disepakati bersama di awal tahun ajaran baru.
  5. Format penilaian untuk guru mata pelajaran diusahakan sesuai dengan panduan edisi revisi 2017. (Contoh format penilaian bagi guru mata pelajaran bisa download disini).
  6. Guru mata pelajaran dan wali kelas sebaiknya dilatih oleh wakasek kurikulum untuk mengolah penilaian yang harapannya meminimalisir kesalahan.
Terima kasih, semoga bermanfaat.

KISI-KISI USBN dan UN TA 2017/2018

Berikut petikan surat pengantar dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) :

Dalam rangka persiapan pelaksanaan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) dan Ujian Nasional (UN) Tahun Pelajaran 2017/2018, untuk menjadi acuan bagi Saudara, satuan pendidikan, dan pihak terkait lainnya di daerah, bersama ini kami sampaikan beberapa dokumen sebagai berikut.
  1. Surat Keputusan BSNP Nomor: 0281/SKEP/BSNP/VIII/2017 tanggal 1 Agustus 2017 tentang Kisi-kisi USBN Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs), Sekolah Menengah Atas (SMA)/Madrasah Aliyah (MA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Tahun Pelajaran 2017/2018, beserta Lampiran Kisi-Kisi. 
  2. Surat Keputusan BSNP Nomor: 0282/SKEP/BSNPVIII/2017 tanggal 1 Agustus 2017 tentang Kisi-kisi UN untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun Pelajaran 2017/2018, beserta Lampiran Kisi-Kisi. 
Kisi-kisi USBN selanjutnya akan dijadikan acuan untuk mengembangkan dan merakit naskah soal USBN yang disusun berdasarkan kriteria pencapaian Standar Kompetensi Lulusan (SKL), Standar Isi (SI), dan kurikulum yang berlaku. Pelaksanaan USBN diatur sesuai dengan Prosedur Operasional Standar (POS) Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) yang diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.


Bagi Bapak/Ibu yang membutuhkan, silahkan klik untuk download file-file nya :
  1. Surat pengantar, klik disini
  2. Kisi-kisi UN TP 2017/2018
    -  Kisi-kisi UN gabung SMP 2018.pdf, klik disini
    -  Kisi-kisi UN gabung SMALB dan SMPLB  2018.pdf, klik disini
    -  Kisi-kisi UN gabung SMA 2018.pdf, klik disini
    -  Kisi-kisi UN gabung Paket B dan Paket C 2018.pdf, klik disini
    -  Kisi-kisi UN gabung SMK 2018.pdf, klik disini
  3.  Kisi-kisi USBN TP 2017/2018
    - SMP.zip (Mapel IPS dan PPKn), klik disini
    - SMA.zip, klik disini
    - SMK.zip, klik disini
Semoga bermanfaat. Terima kasih
sumber : bsnp-indonesia.org

(Video) Pentas Kreasi Siswa

Memperingati HUT RI yang ke-72 dan HUT SMPN 4 Warunggunung yang ke-11, saya mencoba mengabadikan kreasi siswa dalam bentuk video yang saya upload di youtube.  Hal ini saya lakukan sebagai latihan membuat sebuah tayangan seperti di televisi. Belajar sambil melakukan lebih terasa daripada hanya teori saja. Berikut videonya


(Video Pembelajaran) Preview Persiapan UN 2018

Di era digital ini, "Berubah atau tertinggal", begitulah kira-kira.  Video pembelajaran mengenai persiapan UN 2018 ini adalah salah satu cara untuk mengikuti perubahan tersebut.  Melalui video, diharapkan para siswa lebih mudah dalam belajar tanpa tersekat ruang dan waktu.

Berikut adalah preview videonya, sebelum di launching.  Selamat menikmati.

Belajar Membuat Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM)

Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) adalah kriteria ketuntasan belajar yang ditentukan oleh satuan pendidikan dengan mengacu pada standar kompetensi lulusan, mempertimbangkan karakteristik peserta didik, karakteristik mata pelajaran, dan kondisi satuan pendidikan.

Dalam menetapkan KKM, satuan pendidikan harus merumuskannya secara bersama antara Kepala Sekolah, pendidik, dan tenaga kependidikan lainnya.

KKM dirumuskan setidaknya dengan memperhatikan 3 (tiga) aspek:
  1. karakteristik peserta didik (intake);
  2. karakteristik mata pelajaran (kompleksitas materi/kompetensi), dan ;
  3. kondisi satuan pendidikan (daya dukung) pada proses pencapaian kompetensi.
Secara teknis prosedur penentuan KKM mata pelajaran pada Satuan Pendidikan dapat dilakukan antara lain dengan cara berikut.
  • Menghitung jumlah KD setiap mata pelajaran pada masing-masing tingkat kelas dalam satu tahun pelajaran.
  • Menentukan nilai aspek karakteristik peserta didik (intake), karakteristik mata pelajaran (kompleksitas materi/kompetensi), dan kondisi satuan pendidikan (daya dukung) dengan memperhatikan komponen-komponen berikut.
  1. Karakteristik Peserta Didik (Intake)
    Karakteristik Peserta Didik (intake) bagi peserta didik baru (kelas VII) antara lain memperhatikan rata-rata nilai rapor SD, nilai ujian sekolah SD, nilai hasil seleksi masuk peserta didik baru di jenjang SMP. Bagi peserta didik kelas VIII dan IX antara lain memperhatikan rata-rata nilai rapor semester-semester sebelumnya.
  2. Karakteristik Mata Pelajaran (Kompleksitas)
    Karakteristik Mata Pelajaran (kompleksitas) adalah tingkat kesulitan dari masing-masing mata pelajaran, yang dapat ditetapkan antara lain melalui expert judgment guru mata pelajaran melalui forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) tingkat sekolah, dengan memperhatikan hasil analisis jumlah KD, kedalaman KD, keluasan KD, perlu tidaknya pengetahuan prasyarat.
  3. Kondisi Satuan Pendidikan (Daya Dukung)
    Kondisi Satuan Pendidikan (Daya Dukung) meliputi antara lain (1) kompetensi pendidik (nilai UKG); (2) jumlah peserta didik dalam satu kelas; (3) predikat akreditasi sekolah; dan (4) kelayakan sarana prasarana sekolah.
Contoh Kriteria dan skala penilaian penetapan KKM
  • Untuk memudahkan analisis setiap KD, perlu dibuat skala penilaian yang disepakati oleh guru mata pelajaran.
  • Menentukan KKM setiap KD dengan rumus berikut
    KKM per KD = (Jumlah total setiap aspek/Jumlah total aspek)
    Misalkan: aspek daya dukung mendapat nilai 90, aspek kompleksitas mendapat nilai 70    aspek intake mendapat skor 65
    Jika bobot setiap aspek sama, nilai KKM untuk KD tersebut = (90+70+65)/3 = 75
  • Dalam menetapkan nilai KKM KD, pendidik/satuan pendidikan dapat juga memberikan bobot berbeda untuk masing-masing aspek.  Atau dengan menggunakan poin/skor pada setiap kriteria yang ditetapkan.
  • Jika KD memiliki kriteria kompleksitas tinggi, daya dukung tinggi dan in- take peserta didik sedang, maka nilai KKM nya = ((1 + 3 + 2) / 9) x 100 = 66,7
    Nilai KKM merupakan angka bulat, maka nilai KKM nya adalah 67.
  • Menentukan KKM setiap mata pelajaran dengan rumus
    KKM mata pelajaran = Jumlah total KKM per KD / Jumlah total KD
Untuk download panduannya, bisa klik disini

Semoga bermanfaat. Terima kasih
Sumber : Panduan penilaian oleh Pendidik dan Satuan Pendidikan untuk SMP,
Kementrian Pendidikan dan kebudayaan, Cetakan Pertama, Oktober 2016

Administrasi Guru Kelas 8 Kurikulum 2013

Melanjutkan postingan saya terdahulu tentang administrasi guru. Bagi sekolah yang sudah menerapkan kurikulum 2013, disini saya coba berbagi untuk administrasi guru kelas 8 mata pelajaran IPA SMP/MTs di antaranya :
  1. Program tahunan
  2. Program semester 1
  3. Alokasi waktu semester 1
  4. Ketuntasan Kriteria Minimal (KKM) semester 1
  5. Program semester 2
  6. Alokasi waktu semester 2
  7. Ketuntasan Kriteria Minimal (KKM) semester 2
  8. Silabus untuk semua kelas
Catatan :
  1. Buku rujukan menggunakan buku guru dan siswa edisi revisi 2017
  2. Format di atas sudah saya sesuaikan dari buku panduan penilaian terbaru dari kemendikbud tahun 2016
  3. Penyusunan alokasi waktu, saya sesuaikan dengan kalender pendidikan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Lebak tempat saya bertugas
  4. Untuk Mata Pelajaran IPA ( Jumlah Minggu efektif x 5 JP)
  5. Untuk Indikator pada KKM, silahkan di sesuaikan dan disempurnakan.
  6. Format ini bisa berlaku untuk seluruh mata pelajaran, tinggal di ganti saja.
  7. Untuk detail alokasi waktu, isi sendiri aja y, biar menyesuaikan dengan RPP
Semoga bermanfaat. Terima kasih

ADMINISTRASI GURU KELAS 8, Silahkan klik disini untuk download

sumber gambar : http://www.m-edukasi.web.id

(Video Pembelajaran) BUNYI kelas 8 sem 2

Bunyi adalah hasil dari getaran yang merambat.  Bunyi dapat berupa suara musik yang indah, tetapi bunyi yang terlalu keras bahkan dapat memecahkan kaca. Mengapa?  Pertanyaan tersebut bisa terjawab setelah menonton video pembelajaran berikut ini


Video ini menampilkan materi tentang BUNYI yang ada di kelas 8 semester 2.  Awalnya materi ini saya buat dalam bentuk powerpoint sekitar tahun 2012.  Akan tetapi melihat perkembangan saat ini (tahun 2017), tampaknya siswa lebih tertarik kalau di tampilkan dalam bentuk sebuah video. Sehingga siswa dapat belajar mandiri, kapanpun dan di mana pun tanpa harus berada di ruang kelas dan tanpa memegang buku.

Semoga bermanfaat, terima kasih

Untuk download Powerpointnya, bisa klik disini

Video Pembelajaran Sistem Reproduksi pada Manusia kelas 9

Awalnya saya bingung sekali untuk menyampaikan materi ini, tapi sisi lain materi ini ada dan harus disampaikan kepada siswa.  Materi ini ada di kelas 9 SMP di semester 1. Seiring perjalanan, tahun lalu saya mencoba menyajikan materi ini dalam bentuk slide powerpoint. Biar siswa tidak gagal fokus. Dalam slide ini saya fokuskan membahas nama-nama organ reproduksi pada laki-laki dan perempuan berikut pengertian dan fungsinya.

Sebagai alternatif media pembelajaran, saya buatkan dalam bentuk video.  Selain untuk guru, bisa juga untuk belajar mandiri siswa. Ini video pembelajaran pertama saya dan InsyaAllah akan disesuaikan mengikuti perkembangan kurikulum.  Mudah-mudahan bisa menyusul video pembelajaran selanjutnya. Semoga bermanfaat. Terima kasih


Link untuk slide power point bisa klik disini

Buku Guru dan Siswa Kelas 8 Edisi Revisi 2017

Memasuki tahun ajaran baru 2017/2018, untuk kelas 8 yang menggunakan Kurikulum 2013 sudah terbit buku guru dan siswa revisi 2017. Silahkan klik tulisan buku guru dan siswa di bawah gambar buku untuk download.  Terima kasih, semoga bermanfaat.
(Belum ada)

Buku Guru Seni Budaya
(Baru)
Prakarya Sem 1 (Belum ada)

Sumber : http://buku.kemdikbud.go.id/index.php/buku/index

Administrasi Guru Kelas 7 Kurikum 2013

Memasuki tahun ajaran baru (2017/2018), seorang guru harus sudah menyiapkan perangkat pembelajaran/adminstrasi guru. Bagi sekolah yang sudah menerapkan kurikulum 2013, disini saya coba berbagi untuk administrasi guru khusus kelas 7 mata pelajaran IPA SMP/MTs di antaranya :
  1. Contoh format daftar nilai
  2. Kalender pendidikan
  3. Program tahunan
  4. Program semester 1
  5. Alokasi waktu semester 1
  6. Ketuntasan Kriteria Minimal (KKM) semester 1
  7. Program semester 2
  8. Alokasi waktu semester 2
  9. Ketuntasan Kriteria Minimal (KKM) semester 2
Sebagai catatan bahwa :
  1. Format di atas sudah saya sesuaikan dari buku panduan penilaian terbaru dari kemendikbud tahun 2016
  2. Penyusunan alokasi waktu, saya sesuaikan dengan kalender pendidikan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Lebak tempat saya bertugas
  3. Untuk Mata Pelajaran IPA ( Jumlah Minggu efektif x 5 JP)
  4. Untuk Indikator pada KKM, silahkan di sesuaikan dan disempurnakan.
  5. Format ini bisa berlaku untuk seluruh mata pelajaran, tinggal di ganti saja.
  6. Untuk detail alokasi waktu, isi sendiri aja y, biar menyesuaikan dengan RPP
Semoga bermanfaat. Terima kasih

ADMINISTRASI GURU KELAS 7, Silahkan klik disini untuk download

sumber gambar : http://www.ismedrizal.id/

Panduan Pembelajaran dari Kemendikbud

Setelah berkutat dengan penilaian di akhir semester ini, marilah kita kembali untuk mempersiapkan pembelajaran yang lebih baik di tahun ajaran baru.  Kemendikbud telah merilis sebuah buku yaitu Buku Panduan Pembelajaran untuk SMP.  Panduan ini disusun dengan maksud untuk memberikan penjelasn praktis mengenai pelaksanaan pembelajaran sesuai standar proses yaitu pembelajaran yang menerapkan Pendekatan Saintifik yang didukung oleh berbagai metode pembelajaran seperti Inquiry/Discovery Learning, Problem Based Learning, dan Project Based Learning.

Berikut filenya :
  1. Sampul panduan pembelajaran, klik disini untuk download
  2. Isi panduan pembelajaran, klik disini untuk download
Tujuan dari buku panduan ini adalah :
  1. Memberi gambaran umum mengenai tujuan pendidikan jenjang SMP berdasarkan Kurikulum 2013;
  2. Memberi gambaran umum mengenai cakupan isi kurikulum 2013 untuk jenjang SMP;
  3. Memberi gambaran umum mengenai penilaian pencapaian kompetensi sebagai hasil proses pembelajaran pada jenjang SMP berdasarkan Kurikulum 2013; dan
  4. Memberi deskripsi rinci operasinal proses pembelajaran pada jenjang SMP berdasarkan Kurikulum 2013 dengan menggunakan Pembelajaran dengan Metode Saintifik, Inquiry/Discovery Learning, Pembelajaran Berbasis Masalah, Pembelajaran Berbasis Proyek, Pembelajaran Kooperatif, dan Pembelajaran Berbasis Teks.
Buku panduan ini bagi pendidik akan sangat memudahkan sekali dalam memahami pembuatan RPP serta penerapan metode-metode yang akan dilaksanakan.

Semoga bermanfaat, terima kasih.

Buku Panduan Penilaian dari Kemendikbud


Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Dirjen Dikdasmen bekerjasama dengan Balitbang (Puspendik dan Puskurbuk), menyusun Panduan Penilaian untuk SMP.  Buku panduan ini merupakan cetakan pertama, Oktober 2016.

Dalam panduan ini berisi konsep penilaian, penilaian oleh pendidik yang meliputi sikap, pengetahuan, dan keterampilan serta penilaian oleh satuan pendidikan.  Di samping itu, dalam panduan ini juga diuraikan cara mengisi rapor.  Disusunnya panduan ini bertujuan memfasilitasi pendidik dan satuan pendidik untuk :

  1. Merencanakan, mengembangkan instrumen, dan melaksanakan penilaian hasil belajar.
  2. Menganalisis dan menyusun laporan, termasuk mengisi rapor serta memanfaatkan hasil penilaian.
  3. Menerapkan program remedial bagi peserta didik yang belum mencapai KKM, dan program pengayaan bagi peserta didik yang telah mencapai ketuntasan belajar minimal.
  4. Melaksanakan supervisi penilaian.
Berikut filenya :
  1. Sampul panduan penilaian, klik disini untuk download
  2. Isi panduan penilaian, klik disini untuk download
Terima kasih, semoga bermanfaat.

Panduan Rapor untuk Mapel PABP berbeda dalam satu Kelas

Menjawab pertanyaan dari rekan guru yang menjadi wali kelas, menyampaikan bahwa peserta didik di kelasnya ada yang memiliki agama/keyakinan yang berbeda.  Solusinya sudah saya sampaikan langsung.

Saya coba posting di blog ini, kalau ada rekan wali kelas dari sekolah lain mengalami hal yang sama dengan pertanyaan di atas.  Berikut penjelasannya :
  1. Jika di dalam kelas tersebut ada peserta didik kita yang beragama berbeda, misalkan Islam dan Kristen.
  2. Wali kelas akan menerima nilai dari guru mata pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti (PABP) Islam dan PABP Kristen.
  3. Guru mapel PABP hanya mengisikan peserta didik sesuai agama yang diajarkannya.  Yang tidak diajar, maka kosongkan isian nilainya.
  4. Wali kelas membuka salah satu aplikasi mapel PABP misalkan PABP Islam dan mengisikannya sesuai panduan yang telah saya buat pada postingan sebelumnya.
  5. Setelah selesai, wali kelas membuka aplikasi mapel PABP Kristen.  Kemudian COPY nilainya saja (nilai sikap, pengetahuan, dan keterampilan) dari PRINT/SETOR NILAI KE WALAS/KURIKULUM sesuai nama peserta didik.
  6. PASTE VALUE kan ke cell yang kosong sesuai dengan nama peserta didiknya di SHEET PABP
  7. Lakukan hal yang sama, untuk peserta didik yang lainnya.
Sebagai catatan : 
  1. Biasanya kalau yang beragama Kristennya sedikit, maka dalam satu tingkatan (misal kelas 7) di satukan menjadi satu kelas.
  2. Wali kelas cukup mengambil nilainya berdasarkan nama sesuai kelas yang di ampunya.
Kalau ada pertanyaan atau kendala, silahkan hubungi WA saya yang ada di aplikasi.
Terima kasih, semoga bermanfaat.

sumber gambar : https://tikdankmd.wordpress.com/2016/12/08/curhatan-wali-kelas/

Panduan Aplikasi Mapel dan Rapor K-13 v.2.1

Memudahkan dalam menggunakan aplikasi mata pelajaran dan rapor kurikulum 2013 v.2.1, saya mencoba membuat panduan sederhana untuk kedua aplikasi tersebut.  Panduan tersebut saya buat untuk memudahkan tahapan-tahapan dalam pengisian penilaian kurikulum 2013.

Panduan Aplikasi Mapel
Panduan Aplikasi Rapor
 Berikut panduannya :
  1. Panduan Aplikasi Mapel K-13 v.2.1, klik disini untuk download
  2. Panduan Aplikasi Rapor K-13 v.2.1, klik disini untuk download
Mudah-mudahan aplikasi yang saya buat bisa dipahami, sesuai dengan harapan dan bisa bermanfaat.  Terima kasih.

Aplikasi Rapor v.2.1 Terbaru Kurikulum 2013 revisi

Dengan mengucap syukur Alhamdulillah, APLIKASI RAPOR v 2.1 sudah siap pakai.  Aplikasi ini merupakan kelanjutan aplikasi untuk guru mata pelajaran. Rapor, legger dan identitas sudah terintgrasi menjadi satu, untuk memudahkan rekan-rekan dalam penggunaannya.
Sekedar mengingatkan, bahwa aplikasi ini hanyalah sebagai alat bantu dalam melaksanakan penilaian dan bukan merupakan acuan.  Acuan utama adalah buku panduan penilaian yang telah diterbitkan kemendikbud pada bulan Oktober 2016.  Disini saya berusaha menerjemahkan buku tersebut sesuai dengan kemampuan saya.

Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas dukungan dan bantuannya.  Tentunya aplikasi ini masih jauh dari sempurna, masukkan dan saran bisa dilayangkan pada email atau WA saya yang tertera di menu aplikasi.
  1. Untuk download aplikasi mapel dan rapor, silahkan klik disini
  2. Untuk download aplikasi rapor saja, silahkan klik disini
Terima kasih, semoga bermanfaat.

Catatan revisi 10 Juni 2017:
- Perbaikan berdasarkan temuan, tapi tidak terlalu prinsip. Tidak usah download lagi.
- Perbaikan pada SIKAP, karena rumusnya berubah ketika butir sikapnya diganti.  Tapi kalau tidak diganti maka tidak usah download lagi.

Aplikasi Guru Mata Pelajaran K13 v.2.1

Belajar memberikan yang terbaik apa yang saya bisa, saya mencoba menerjemahkan buku panduan penilaian K13 yang dirilis kemendikbud pada bulan Oktober 2016 dalam sebuah program komputer berbasis microsoft excel.   Alhamdulillah dari penyempurnaan dari  Aplikasi versi 1.6 sebelumnya pada semester satu, maka lahirlah APLIKASI MAPEL K13 V.2.1
Untuk download silahkan klik disini

Saya perlu menekankan disini bahwa aplikasi  ini hanya salah satu alat bantu bagi rekan-rekan guru dalam melakukan penilaian kurikulum 2013. Saya berharap jangan terlalu mengandalkan sebuah aplikasi, karena yang terpenting itu adalah konsep dasar dari sebuah penilaian tersebut yang nantinya akan dituangkan ke dalam laporan hasil penilaian.

Aplikasi ini saya rancang sudah otomatis tertutama interval nilai berdasarkan KKM.  Mohon dibaca terlebih dahulu PEDOMAN PENILAIAN yang dirilis kemendikbud agar bisa memandang utuh sebuah penilaian.  Saya mengucapkan terima kasih  kepada  semua pihak  atas dukungan dan bantuannya. Tentunya aplikasi ini masih jauh dari sempurna, masukkan dan saran mohon disampaikan ke email: mhazairin@gmail.com

Terima kasih, semoga bermanfaat.

Kisi-Kisi Ujian Nasional SMP Tahun 2017

Kisi-kisi merupakan spesifikasi yang memuat kriteria soal yang akan ditulis.  Kisi-kisi disusun untuk memastikan butir-butir soal mewakili apa yang seharusnya diukur secara proporsional.
Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) merilis kisi-kisi Ujian Nasional yang bertujuan untuk persiapan pelaksanaan Ujian Nasional.  Dengan adanya kisi-kisi diharapkan siswa bisa lebih baik dalam menghadapi Ujian Nasional dengan bimbingan dari gurunya dan efeknya tentunya ada peningkatan hasil Ujian Nasional itu sendiri.

Silahkan Klik disini untuk download Kisi-kisi Ujian Nasional untuk jenjang SMP/Mts.

Terima kasih, Semoga bermanfaat.